Menurut rilis pers pada Selasa (13/8/2024), Bitget Wallet mengumumkan bahwa pencapaian ini mencerminkan peningkatan lebih dari 50% hanya dalam kurun waktu empat bulan sejak aplikasi ini mencapai 20 juta pengguna pada Maret 2024.
Bitget Wallet merupakan wallet pertama yang mencapai agregasi multi-chain, menawarkan grafik token on-chain, mendukung transaksi cross-chain, serta mengintegrasikan pasar NFT dan launchpad di berbagai chain.
Berfokus pada perdagangan aset on-chain, Bitget Wallet terus menghadirkan fitur-fitur inovatif yang memungkinkan pengguna menemukan aset dan peluang baru sedini mungkin. Sejak diluncurkan, Bitget Wallet telah terintegrasi dengan lebih dari 100 jaringan blockchain publik utama dan kompatibel dengan Ethereum Virtual Machine (EVM).
Bitget Wallet Duduki Posisi Teratas sebagai Dompet Web3 dengan Unduhan Terbanyak
Selain mencatatkan tonggak sejarah, Bitget Wallet juga berhasil mencetak rekor baru sebagai aplikasi dompet Web3 dengan total unduhan terbanyak pada Juli 2024, melampaui MetaMask, Phantom, dan Coinbase Wallet. Total unduhan di App Store Apple dan Google Play Store Android mencapai 1,7 juta dalam satu bulan, menunjukkan peningkatan sebesar 140% dibandingkan bulan sebelumnya.
Saat ini, Bitget Wallet memiliki pengguna di lebih dari 168 negara dan wilayah, didukung oleh basis komunitas yang kuat di seluruh dunia. Pertumbuhan pengguna yang signifikan terlihat di Eropa, Amerika Utara, dan Oseania, dengan peningkatan jumlah pengguna di Rusia, Italia, Swedia, dan Australia mencapai lebih dari 40 kali lipat dibandingkan periode yang sama tahun lalu.
Sementara itu, negara-negara seperti Prancis, Portugal, Inggris, Turki, dan Kanada mengalami tingkat pertumbuhan yang melebihi 1000%.
Adapun sejak 2023, Bitget Wallet telah menjadi wallet Web3 terbesar di Asia dan terus memperluas jangkauannya ke wilayah lain di seluruh dunia. Di Jepang, Bitget Wallet telah menjadi wallet Web3 terbesar kedua setelah mengalami peningkatan adopsi pengguna baru sebesar 34% pada Qn 2024. Peluncuran Bitget Wallet Token (BWB) berperan penting dalam pertumbuhan ini.
Sementara Filipina dan Thailand mengalami peningkatan dalam hal jumlah unduhan aplikasi sekitar 20 kali lipat dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Di Indonesia sendiri, Bitget Wallet mencatat pertumbuhan sebesar 450%.
Selain itu, tingkat pertumbuhan pengguna di India, Vietnam, dan Singapura telah melebihi 300%. Pasar Afrika, terutama Nigeria, muncul sebagai mesin pertumbuhan baru bagi Bitget Wallet setelah berhasil menduduki peringkat teratas di App Store Nigeria, mengalahkan aplikasi populer seperti TikTok dan WhatsApp.
“Keberhasilan ekspansi internasional kami menyoroti peran penting inovasi dan pengembangan ekosistem di ruang Web3. Kami tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan pangsa pasar, tetapi juga mendorong industri ini ke depan, menciptakan nilai yang tak tertandingi bagi pengguna Web3 di seluruh dunia,” tutur COO Bitget Wallet, Alvin Kan.
Didorong oleh Pertumbuhan Memecoin dan Mini App Telegram
Secara keseluruhan, tahun 2024 menjadi tahun pertumbuhan dinamis dan inovasi bagi Bitget Wallet, dengan perubahan nyata dalam preferensi pengguna yang cenderung ke perdagangan on-chain, khususnya di ruang memecoin serta meningkatnya minat pada ekosistem TON.
Sepanjang tahun ini, Bitget Wallet menjadi wallet teratas dalam ekosistem memecoin, mendukung pelacakan smart money di chain Solana dan Base. Wallet ini juga memperkenalkan fitur perdagangan canggih untuk perdagangan token meme, seperti otomatisasi slippage, bebas gas fee, dan mode perdagangan instan.
Selain itu, Bitget Wallet menjadi wallet pertama yang sepenuhnya mendukung jaringan The Open Network (TON) dan meluncurkan solusi wallet MPC TON pertama di industri dengan dukungan perdagangan yang komprehensif. Pada Juli 2024, TON menjadi jaringan yang paling banyak diperdagangkan di Bitget Wallet, melampaui chain publik terkemuka lainnya seperti Polygon, Arbitrum, dan BNB Chain.
Khususnya, proyek Tomarket dari Bitget Wallet telah berhasil menarik lebih dari 5 juta pengguna tak lama setelah meluncurkan mini-app di jaringan TON. hal ini menunjukkan kemampuan Bitget Wallet dalam membangun ekosistem yang kuat.